"Ini hari yang sangat menyedihkan. Saya baru saja menerima kabar dari Netflix bahwa tidak akan ada season ke-2 dari #Messiah yang ingin saya sampaikan kepada semua penggemar. Terima kasih atas dukungan dan cinta Anda. Saya berharap semuanya berbeda," tulis Traval.
Menurut sumber dikutip dari Deadline, Messiah, yang menampilkan banyak pemain dan difilmkan di banyak lokasi di seluruh dunia, adalah jenis produksi yang akan sangat sulit dilakukan karena sebagian besar negara di dunia menghadapi ancaman pandemi virus corona Covid-19.Di sisi lain, serial ini sejak tayang di Netflix pada awal tahun menghadapi beberapa kontroversi. Trailer Messiah memicu reaksi karena nama al-Masih, dan mendorong munculnya petisi di change.org yang mendesak pemboikotan serial ini.
Messiah juga menjadi sorotan karena sebuah adegan yang melibatkan penembakan kawasan Yerusalem Kuno tempat situs religi tiga agama Samawi, Yahudi, Kristen, dan Islam.
Kemudian, dua hari sebelum Messiah debut di Netflix secara global, Komisi Film Yordania meminta agar drama tersebut tidak ditampilkan di negara yang mayoritas penduduknya Muslim.
Kala itu, juru bicara Netflix menanggapinya dengan menyatakan bahwa Messiah hanyalah sebuah karya fiksi.
"Itu tidak didasarkan pada satu karakter, figur, atau agama. Setiap tayangan Netflix memiliki fitur dan informasi rating untuk membantu penonton membuat keputusan sendiri tentang apa yang terbaik bagi mereka dan keluarga," paparnya.
Diciptakan oleh Kreator Michael Petroni serta diproduksi oleh Mark Burnett dan Roma Downey dari The Bible, Messiah bercerita tentang agen CIA Eva Geller (Michelle Monaghan) yang mengungkapkan informasi tentang seorang pria (Mehdi Dehbi) yang menjadi sorotan dunia karena tindakannya yang mengganggu publik.
Serial ini juga dibintangi oleh Tomer Sisley, John Ortiz, Stefania LaVie Owen, Sayyid El Alami, Jane Adams, Melinda Hamilton, Wil Traval, dan Fares Landoulsi. Serial ini bisa disaksikan di Neflix dan review serial Messiah bisa dilihat di sini.
(agn/end)
"lanjut" - Google Berita
March 27, 2020 at 01:45PM
https://ift.tt/3bvyq6O
Serial Messiah Batal Lanjut Usai Season Pertama Hiburan • 2 jam yang lalu - CNN Indonesia
"lanjut" - Google Berita
https://ift.tt/2QdynGZ
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Serial Messiah Batal Lanjut Usai Season Pertama Hiburan • 2 jam yang lalu - CNN Indonesia"
Post a Comment