Search

Belum Putus-Putus, Pemeriksaan Saksi Jiwasraya Masih Lanjut - CNBC Indonesia

Jakarta, CNBC Indonesia - Penyidik Kejaksaan Agung (Kejagung) kembali memeriksa sejumlah saksi dalam kasus dugaan korupsi PT Asuransi Jiwasraya (Persero). Sebanyak 14 saksi diperiksa hari ini, Selasa (31/3).

Dari nama-nama yang diperiksa, ada beberapa nama yang dihadirkan dari internal Jiwasraya. Selain itu, ada juga perusahaan manajemen investasi hingga bank asing.

Kepala Pusat Penerangan Hukum Kejaksaan Agung (Kapuspenkum Kejagung) Hari Setiyono mengungkapkan pemeriksaan tersebut adalah pemeriksaan tambahan atau lanjutan.

"Karena pemeriksaan sebelumnya masih dianggap belum cukup atau terdapat hal hal yang perlu ditanyakan kembali berdasarkan petunjuk Penuntut Umum," kata Hari dalam keterangan resmi, Selasa (31/3).

Selain itu, pemeriksaan para saksi juga diharapkan memberi titik terang terhadap keterangan dari beberapa tersangka yang sudah ditetapkan. "Juga digunakan untuk pembuktian berkas perkara atas nama Tersangka BT, HH dan JHT yang masih dalam proses pemberkasan," sebut Hari.

Para tersangka adalah Direktur Utama PT Hanson International Tbk Benny Tjokrosaputro (BT), Komisaris Utama PT Trada Alam Minera Heru Hidayat (HH), serta Direktur PT Maxima Integra, Joko Hartono Tirto (JHT).

[Gambas:Video CNBC]

(hoi/hoi)

Let's block ads! (Why?)



"lanjut" - Google Berita
March 31, 2020 at 08:28PM
https://ift.tt/2UTzsD9

Belum Putus-Putus, Pemeriksaan Saksi Jiwasraya Masih Lanjut - CNBC Indonesia
"lanjut" - Google Berita
https://ift.tt/2QdynGZ

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Belum Putus-Putus, Pemeriksaan Saksi Jiwasraya Masih Lanjut - CNBC Indonesia"

Post a Comment

Powered by Blogger.