Hari ke hari jumlah kasus pasien positif tertular virus corona (Covid-19) bertambah. Mayoritas kasus terungkap dari hasil pelacakan yang dilakukan tim reaksi cepat yang dibentuk Presiden Joko Widodo (Jokowi).
Gambaran pasien yang dinyatakan positif terinfeksi virus dari Wuhan, China itu beragam. Ada yang masih bayi, ada pula yang sudah lanjut usia.
"Hasil tracing (pelacakan) yang dilaksanakan dari 2 hari yang lalu setelah kita merilis yang 34 yang dilaporkan oleh daerah sampai dengan tadi siang, ini menggambarkan bahwa memang kita harus melaksanakan tracing," kata Achmad Yurianto dalam konferensi pers di Istana Kepresidenan Jakarta, Jumat (13/3/2020).
Dalam konferensi pers itu Yuri--panggilan karib Juru Bicara Pemerintah untuk Penanganan Virus Corona itu--menyebut adanya 2 orang berusia 2 tahun dan 3 tahun yang positif Covid-19. Total saat ini kasus positif Covid-19 di Indonesia adalah 69, dengan keterangan 5 orang sudah dinyatakan negatif dan 4 orang meninggal dunia.
Seperti apa gambarannya?
"lanjut" - Google Berita
March 14, 2020 at 07:56AM
https://ift.tt/3aNZ3Ue
Bayi hingga Orang Lanjut Usia Jadi Pasien Corona di Indonesia - detikNews
"lanjut" - Google Berita
https://ift.tt/2QdynGZ
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Bayi hingga Orang Lanjut Usia Jadi Pasien Corona di Indonesia - detikNews"
Post a Comment