Search

Crutchlow: Seandainya Lorenzo Lanjut Balapan... - detikSport

Jakarta - Cal Crutchlow percaya Jorge Lorenzo bakal memetik hasil bagus di Repsol Honda seandainya terus balapan. Tapi ia tetap menghormati keputusan Lorenzo pensiun.

Lorenzo mengumumkan pensiun sebagai pebalap pada 14 November lalu, tepat sebelum seri terakhir MotoGP 2019 di Valencia. Itu sekaligus mengakhiri perjalanan 18 tahunnya sebagai pebalap Grand Prix.


Cedera-cedera menjadi alasan utama Lorenzo berhenti. Selalu diganggu cedera sejak musim 2018, ia kesulitan menyesuaikan diri dengan Repsol Honda yang diperkuatnya di tahun ini. Maka hasil-hasilnya pun mengecewakan. Ia tak pernah finis di 10 besar dengan posisi 11 jadi raihan terbaiknya.

Namun Cal Crutchlow masih yakin bahwa Lorenzo pada akhirnya akan mendapatkan hasil bagus kalau memutuskan lanjut balapan. Tapi ia juga tak mau terkesan menyesalkan keputusan pebalap 32 tahun tersebut.


"Saya masih meyakini apa yang saya katakan, yakni bahwa kalau Jorge bertahan saya rasa pada akhirnya akan berakhir bagus. Katakanlah Anda tertinggal tiga detik, Anda masih melaju kencang, masih berisiko jatuh," kata Crutchlow dikutip Crash.

"Saya tahu tiga detik di dunia kami adalah perbedaan yang masif, 0,3 detik itu perbedaan besar. Yang saya ingin katakan adalah, saya rasa kalau dia lanjut, dia akan lebih kencang lagi."

"Tapi saya sepenuhnya memahami keputusannya kok, bahkan mungkin lebih dari siapapun di paddock. Tidak mudah untuk bangkit dan melakukan yang telah dia lakukan di kariernya, dia memenuhi semua yang bisa Anda harapkan, sungguh. Dia harus bahagia, saya yakin dia begitu," imbuhnya.

Crutchlow: Seandainya Lorenzo Lanjut Balapan...

Simak Video "Sederet Cedera yang Bikin Lorenzo Pensiun dari MotoGP"
[Gambas:Video 20detik]
(raw/yna)

Let's block ads! (Why?)



"lanjut" - Google Berita
December 06, 2019 at 06:01PM
https://ift.tt/2YkeUFc

Crutchlow: Seandainya Lorenzo Lanjut Balapan... - detikSport
"lanjut" - Google Berita
https://ift.tt/2QdynGZ

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Crutchlow: Seandainya Lorenzo Lanjut Balapan... - detikSport"

Post a Comment

Powered by Blogger.