Search

Hang Seng 7 April Lanjut Rally, Tertinggi dalam 3 Pekan - Vibiznews

(Vibiznews – Indeks) – Saham-saham di bursa Hong Kong ditutup lebih dari 2% lebih tinggi pada perdagangan hari Selasa (07/04/2020), sejalan dengan kenaikan harga saham di bursa China daratan yang merespon positif berita penurunan dalam kasus baru  virus corona. 

Sentimen positif juga diperkuat oleh aksi stimulus  People’s Bank of China akhir pekan lalu yang  telah memotong jumlah uang tunai yang harus dimiliki oleh bank-bank kecil sebagai cadangan, melepaskan sekitar 400 miliar yuan ($ 56,38 miliar) dalam likuiditas untuk menopang perekonomian yang dirugikan oleh krisis coronavirus.

Indeks Hang Seng ditutup menguat  504,17 poin  atau naik 2,12%  pada posisi 24.253,29, yang merupakan posisi tertinggi dalam 3 pekan perdagangan. Demikian juga Indeks saham  Cina  Enterprise (HSCE)  dengan 60 saham unggulan  naik 194,61 atau 2,02% menjadi  9,846.92.

Melihat pergerakan saham secara sektoral,  penguatan indeks dipimpin oleh lonjakan saham sektor properti yang  naik 2,4%, kemudian disusul oleh  sektor keuangan yang naik 1,87%,  sektor IT naik 1,86%  dan energy naik 0,7%. Saham yang top gainers dipimpin oleh saham Galaxy Entertainment Group Ltd, yang naik 7,35%, sedangkan top looser dipimpin saham Hang Seng Bank Ltd, yang turun 1,01%.

Jul Allens / Analis Senior Vibiz Research Center

Let's block ads! (Why?)



"lanjut" - Google Berita
April 07, 2020 at 10:40PM
https://ift.tt/2UQfcU9

Hang Seng 7 April Lanjut Rally, Tertinggi dalam 3 Pekan - Vibiznews
"lanjut" - Google Berita
https://ift.tt/2QdynGZ

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Hang Seng 7 April Lanjut Rally, Tertinggi dalam 3 Pekan - Vibiznews"

Post a Comment

Powered by Blogger.