Search

Rapid Test Positif, 30 Peserta Ijtima Gowa di Temanggung Lanjut Uji Swab - Detiknews

Temanggung -

Peserta Ijtima Ulama Dunia di Gowa, Sulawesi Selatan asal Kabupaten Temanggung yang rapid test-nya positif bertambah menjadi 30 orang. Ke-30 orang ini langsung dilanjutkan dengan tes swab.

"Menyusul kegiatan rapid test terhadap 86 jamaah eks Gowa terhadap keluarga dan kontak dekatnya, sampai hari kemarin sudah kita dapati 30 orang positif rapid test. Yang semuanya kita ambil swab, untuk kita teruskan tes PCR untuk memastikan apakah benar-benar positif COVID atau tidak," kata Bupati Temanggung Muhammad Al Khadziq dalam jumpa pers, Kamis (23/4/2020).

Total ada 86 warga Temanggung yang menjadi peserta Ijtima Gowa. Saat ini ke-30 orang yang terindikasi virus Corona ini dikarantina di Balai Latihan Kerja (BLK) Temanggung.

"Semua yang 30 orang ini, bahkan kalau besok bertambah dari rapid test terhadap kontak dekatnya, semuanya kita karantina di rumah karantina Pemerintah Kabupaten Temanggung yang kita tempatkan di BLK," terang Khadziq.

Let's block ads! (Why?)



"lanjut" - Google Berita
April 23, 2020 at 07:56PM
https://ift.tt/2S3nk1P

Rapid Test Positif, 30 Peserta Ijtima Gowa di Temanggung Lanjut Uji Swab - Detiknews
"lanjut" - Google Berita
https://ift.tt/2QdynGZ

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Rapid Test Positif, 30 Peserta Ijtima Gowa di Temanggung Lanjut Uji Swab - Detiknews"

Post a Comment

Powered by Blogger.