Search

NasDem DKI Minta Anies Tak Gubris Survei Penanganan Corona: Lanjut Kerja! - detikNews

Jakarta -

Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan menempati posisi nomor satu dalam survei soal kepala daerah yang bekerja tepat menangani virus Corona. Fraksi Partai NasDem DPRD DKI Jakarta tak ingin membanding-bandingkan kepala daerah dari survei itu.

"Saya rasa kurang etis ya membanding-bandingkan kinerja kepala daerah di saat-saat seperti ini. Saya yakin dan percaya seluruh kepala daerah saat ini sedang berjibaku untuk menyelamatkan rakyatnya dari pandemi COVID-19," kata Ketua Fraksi NasDem DPRD DKI, Wibi Andrino, kepada wartawan, Minggu (26/4/2020).

Wibi meminta Anies tak menggubris hasil survei itu. Menurut Wibi, lebih baik Anies terus saja bekerja menangani virus Corona.

"COVID-19 ini sangat serius dan perlu semangat kebersamaan, tidak ada kompetisi siapa yang terbaik atau yang kurang baik. Saya meminta Pak Anies tak perlu menggubris survei itu, lanjutkan kerja fokus NasDem DKI dan Anies sama yaitu urusan kemanusian adalah yang utama," ujar Wibi.

Wibi memberi catatan soal penanganan Corona yang dilakukan Anies. Penanganan bansos di Jakarta menjadi catatan buruk, sementara fasilitas untuk tenaga medis menjadi catatan positif.

"Kekurangan pasti masih ada terkait data penerima bansos yang belum sempurna. Distribusi yang terlambat. Penegakkan PSBB yang masih kurang tegas," ucap Wibi.

"Kelebihan juga ada. Insentif dan wisma untuk tenaga medis. Tempat singgah untuk warga yang tidak memiliki rumah yang terdampak COVID. Keputusan-keputusan cepat. Sampai memperhatikan hewan di Taman Ragunan," imbuhnya.

Sebelumnya, berdasarkan survei persepsi publik dengan responden 800 orang, Gubernur Jakarta Anies Baswedan dinilai sebagai kepala daerah nomor satu dalam hal ketepatan menangani wabah virus Corona.

"Publik memang mempersepsi Anies Baswedan sementara ini sebagai yang paling kuat karena publik melihat Anies Baswedan yang paling cepat tanggap dan pertama kali berinisiatif mengambil langkah PSBB," kata Direktur Median, Rico Marbun, saat dimintai penjelasan oleh detikcom, Minggu (26/4).

Responden diberi pertanyaan, "Siapakah kepala daerah yang Anda sukai atau paling tepat cara menangani wabah Corona? Dari jawaban responden, maka lima besar kepala daerah yang dianggap publik tepat caranya dalam menangani wabah corona per pekan I-II April 2020 adalah:

1. Anies Baswedan 24,1%
2. Ganjar Pranowo 9,6 %
3. Ridwan Kamil 8,9%
4. Khofifah Indar Parawansa 8%
5. Tri Rismaharini 3,7%

Cegah Corona, Bupati Konut Jemput Paksa Para Pendatang:

(rfs/dnu)

Let's block ads! (Why?)



"lanjut" - Google Berita
April 27, 2020 at 08:16AM
https://ift.tt/2yP6LA0

NasDem DKI Minta Anies Tak Gubris Survei Penanganan Corona: Lanjut Kerja! - detikNews
"lanjut" - Google Berita
https://ift.tt/2QdynGZ

Bagikan Berita Ini

0 Response to "NasDem DKI Minta Anies Tak Gubris Survei Penanganan Corona: Lanjut Kerja! - detikNews"

Post a Comment

Powered by Blogger.